Saat di Penjara Tio Pakusadewo Menjalankan Sholat 12 Rakaat, Kok Bisa?

Banyak yang meragukan kalau Tio Pakusadewo bisa benar-benar insyaf, hijrah dari dunia narkoba. Karena dunia narkoba sudah membuatnya keluar-masuk penjara. Tapi di dunia ini tidak ada yang tidak mungkin, kalau memang dari yang bersangkutan mau mengubah hidupnya.

“Saya memang tidak langsung insyaf ketika masuk penjara. Semua pakai proses. Saya di penjara seperti napi lain, menjalankan namanya sholat. Tapi anehnya belum menyadarkan saya. Setelah yang ketiga saya seperti dapat hidayah. Saya sholat tahajud sampai 12 rakaat, dalam hati kok bisa ya? sejak saat itu saya mulai menjalani sholat secara benar dan lima waktu,” ujar Tio Pakusadewo Sadewo ketika podcast di Lakone (Laporan Aktor Aktris On Location) yang dipandu wartawan senior Sutrisno Buyil yang tayang Chanel YouTube Forwan official Rabu (29/5)

Setelah keluar penjara yang terakhir, Tio berangkat umroh ke Tanah Suci. Selama menjalani ibadah umroh, banyak disentil oleh Allah.

“Ketika saya beli makanan, selalu dikasih bungkusnya aluminium foil, kok seperti saat saya konsumsi narkoba ya ha… ha…. Terus puluhan kali sandal saya hilang. Mungkin ini karena waktu bocah saya sering ngumpetin dan ngambil sandal orang. Tapi teguran ini membuat saya untuk menjadi manusia yang lebih baik lagi,” kata pria yang memiliki 7 anak dan 5 cucu ini sungguh-sungguh.

Sebagai bukti kehijrahan Tio untuk meninggalkan dunia kelamnya, ia tidak sekadar menjalankan sholat lima waktu tapi juga berencana akan memberangkatkan siswa dan guru akting Petakilan miliknya yang beragama Islam.

“Saya bernazar, kalau memang saya ada rejeki lebih dari film, insya Allah saya akan memberangkatkan siswa dan guru akting Petakilan yang saya asuh untuk berangkat umroh. Mudah-mudahan Allah mengabulkan doa saya ya,” katanya serius.

“Pokoknya di setiap saya ada rejeki lebih, orang yang ikut membantu pekerjaan saya, saya berangkatkan umroh,” tandas pria berdarah Yogyakarta ini.

Mau tahu lebih banyak soal perjalanan karier Tio Pakusadewo, bisa dikulik di podcast Lakone di Chanel YouTube Forwan Official. (Tebe)

Related posts